Kegiatan

Kegiatan Posyandu Desa Karangmulyo

Karangmulyo, (10/10/2025), Mahasiswa KKN Desa Karangmulyo turut serta dalam kegiatan rutin Posyandu yang merupakan agenda bulanan yang diadakan di setiap RW, dengan total empat posyandu aktif di Desa Karangmulyo, yaitu Lestari 1, Lestari 2, Lestari 3, dan Lestari 4. Kehadiran mahasiswa KKN dalam kegiatan ini bertujuan untuk membantu kader posyandu dalam pelaksanaan pelayanan kesehatan masyarakat, khususnya bagi ibu dan balita.

Selama kegiatan berlangsung, mahasiswa membantu kader dalam proses pengukuran tinggi badan, penimbangan berat badan bayi, serta pencatatan dan rekapitulasi data pasien. Selain pelayanan bagi ibu dan anak, Posyandu Lestari 1 juga menyediakan pemeriksaan kesehatan bagi lansia, seperti pengecekan tekanan darah, kadar gula darah, dan kolesterol. Melalui kegiatan ini, mahasiswa tidak hanya belajar mengenai pelayanan kesehatan dasar masyarakat, tetapi juga turut berkontribusi dalam meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya menjaga kesehatan sejak dini.

Share :

Cuaca Hari Ini

Jumat, 14 November 2025 03:14
Hujan Rintik-rintik
27° C 25° C
Kelembapan. 98
Angin. 2.52